Monday, January 21, 2008

Free Backlink Pagerank Tinggi Untuk Situs Joomla


Situs Joomla "tidak perlu lagi" mengemis untuk links exchange atau membeli link jika hanya untuk menaikkan Google Page Rank. Hal ini dikarenakan ada beberapa situs komunitas Joomla yang kebetulan PR-nya tinggi memberikan fasilitas submit dan tidak mengunakan nofollow sehingga backlink akan dihitung oleh Google. Hanya perlu diingat jangan memposting membabi buta di situs komunitas joomla nanti malah dianggap spam.

1. Forum Joomla memberikan backlink PR cukup tinggi (PR 8), jika anda pemakai joomla sangat rugi bila tidak tergabung di forum ini. Banyak-banyaklah ikut berdiskusi dan jangan pernah lupa untuk memberi signature alamat situs kita jika sering ikut berdiskusi. Selain itu ada bagian Site Showcase , Non-Profit Site Showcase dan Schools and Universities yang bisa dimanfaatkan sesuai dengan spesifikasi situs anda.

2. Joomla News khususnya di Joomla Powered Sites paling bagus karena selain mendapat backlink halaman dengan PR 9 situs anda bisa tersebarluas di ribuan situs joomla lain yang mengambil feed berita dari Joomla.org. Dan tidak hanya memberikan backlink tapi traffik yang besar ke situs anda, namun sekarang kelihatanya sudah mulai selektif untuk situs bisa masuk kategori joomlapoweredsites, jika situs anda non profit atau komunitas kelihatanya lebih di utamakan .

3. Socialbookmarker khusus komunitas Joomla misalnya Joomlawire.com (PR 2) dan Joomlastars.com (PR 6), bagi yang terbiasa nge-Digg sudah tidak asing dengan fitur-fiturnya.

4. Joomla Direktory Jooms.com (PR 5), Joomladirectory.co.uk (PR 5), Joomlazone.net (PR 6), joomlaspots.com (PR 5) Joomla-Directory.biz (PR 3) dan Joomlaco.com (PR 3).

5. Review dan Siteshowcase Joomla
* Joomlaawards.com (PR 5), harus punya situs asli bukan memakai template free atau kommersial, grafis diutamakan.
* Joomlaform.com (PR 4), original design sangat memperhatikan validitas XHTML CSS dst.
* Joomlapoweredsites (PR 5), situs review Joomla yang kebetulan milik penulis.
* Joomlabased (PR 0), mengutamakan situs original PR dipredikisi akan tinggi kedepannya.

6. Bergabung di Topsite situs joomla
* http://topsites.Joomlahacks.com (PR 5)
* http://top.indoJoomla.com (PR 4)
* http://www.Joomlaexchange.co.uk (PR6)
* http://www.ranking.Joomlaos.net (PR 5)
* http://www.topsitescms.com (PR 5)
* http://www.joomlatopsites.com(PR5)
* sebenarnya masih banyak tapi lebih pada topsite joomla komunitas negara atau bahasa tertentu.

7. Jika anda memanfatkan komponen, modul atau plugin baik komersial maupun free GNU/GPL jangan lupa untuk bergabung di forum seperti halnya di Joomla.org pasang link di signature atau tampilkan situs anda di showcase atau weblink situs itu bila diperkenankan.

Backlink dengan PR tinggi tidak otomatis anda bisa dapat backlink yang sama tingginya hal ini dikarenakan nilai PR di distribusikan ke banyak halaman kadang situs forum dengan PR 7 pada kategori tertentu hanya 4 atau bahkan 0. Untuk yang berupa forum ada sedikit tips untuk berdiskusi pada topik yang sedang ramai biasanya distribusi PR ke bagian itu lebih tinggi.

Jika anda pemakai Joomla lakukan cara ini dahulu sebelum anda mencari backlink misalnya dengan mendaftar ke situs directory, tukar menukar link atau membeli link situs lain.

source : http://www.id-joomla.com/content/view/33/40/