Untuk melakukan SEO, usaha kita tak lepas dari alat banto (tool), baik untuk menganalisa, mempermudah pekerjaan, otomatisasi, ataupun pencarian ide/pencerahan. Banyak tool-tool seo yang beredar diinternet, tetapi kadang-kadang kita lupa bahwa mein pencari sebagai sumber trafik juga mempunyai beberapa tool-tool SEO yang dapat membantu kita untuk mongoptimalkan situs kita. Berikut beberapa tool yang dimiliki oleh Google, Yahoo! dan MSN :
Yahoo! SEO Tool
Yahoo! mempunyai beberapa SEO Tool yang berguna, diantaranya:
- Overture Keyword Selector Tool menampilkan jumlah pencarian pada bulan terdahulu pada Yahoo! dan seluruh jaringan pencarian mereka.
- Overture view bids tool menampilkan iklan tertinggi dan jumlah penawaran berdasarkan kata kunci pada Yahoo! Search marketing Ad Network.
- Yahoo! Siteexplorer Menampilkan halaman mana yang diindex oleh Yahoo! pada sebuah situs dan halaman mana yang memiiki tautan pada halaman situs anda.
- Yahoo Buzz menampilkan pencarian yang populer saat ini di Yahoo! Network.
MSN SEO Tool
Beberapa tool yang dimiliki oleh MSN, yaitu:
- Keyword search tunnel tool menampilkan kata-kata yang dicari oleh orang sebelum atau sesudah mereka mencari untuk kata kunci tertentu.
- Demographic Prediction tool memperkirakan etak dan posisi dari pencari berdasarkan kata kunci atau pengunjung situs.
- Online Commercial Intention Detection Tool memperkirakan kemungkinan apakah kata kunci atau suatu situs dipengaruhi oleh keinginan komersial.
- Search Result Clustering Tool mengelompokkan hasil pencarian berdasarkan pada topik yang berkaitan.
Anda Dapat melihat tool dari MSN yang lain di Microsoft Adlab
Google SEO Tool
- Adword Keyword Tool menampilkan kata kunci yang berkaitan dengan kata kunci, halaman situs atau situs yang dimasukkan.
- Adword Traffic Estimator Memperkirakan penawaran harga (bid price) yang dibutuhkan untuk berada diposisi #1 pada 85% total pencarian di Google dan memperkirakan berapa banyak trafik yang akan diberikan oleh Google Adword
- Google Sitemaps Membantu anda untuk mengeahui apakah Google mengalami masalah dalam meng-index halaman situs anda.
- Google Zeitgeist Menampilkan kata kunci yang populer berdasarkan kelompok-kelompok tertentu.
source : Indobloggers